Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Tema dan Logo Hari Pramuka ke 62 Tahun 2023

 Tema dan Logo Hari Pramuka ke 62 Tahun 2023

Gerakan Pramuka sebentar lagi akan memperingati Hari Pramuka tahun 2023Gerakan Pramuka Indonesia tahun 2023 ini genap berusia 62 (enam puluh dua) tahun sejak dikeluarkannya Keputusan Presiden Nomor 238 Tahun 1961 tentang Gerakan Pramuka. Puncak peringatan Hari Pramuka ke-62 adalah pada Selasa, 14 Agustus 2023

Terkait dengan peringatan tersebut, Kwartir Nasional Gerakan Pramuka telah menetapkan tema dan logo Hari Pramuka ke 62.

Tema dan logo 62 Tahun Gerakan Pramuka ini selanjutnya menjadi sebuah desain komunikasi visual untuk sarana identifikasi (branding) dan informasi terkait penyelenggaraan Hari Pramuka tahun 2023.

Tema dan Logo Hari Pramuka ke 62 Tahun 2023 dipubikasukan dalam Surat Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor 068 Tahun 2023 tentang Logo 62 Tahun Gerakan Pramuka.


Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka menimbang bahwa Gerakan Pramuka adalah Gerakan Pendidikan Kepanduan Nasional yang ditetapkan dengan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 238 Tahun 1961, yang kemudian dikukuhkan dengan Undang-Undang RI Nomor 12 Tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka sebagai organisasi yang dibentuk oleh, dari, dan untuk Pramuka sebagai perkumpulan berbadan hukum dalam rangka menyelenggarakan pendidikan kepramukaan.


Di dalam memperingati Hari Pramuka Tahun 2023, maka perlu menetapkan Logo 62 Tahun Gerakan Pramuka dengan Surat Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka.


Dasar Hukum

Dasar Hukum diterbitkannya Tema dan Logo HUT Pramuka Ke 62 adalah sebagai berikut.

1. Undang-Undang Rl Nomor 12 Tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka.

2. Keputusan Presiden Rl Nomor 67/M Tahun 2018, tentang Pengukuhan Susunan Pengurus Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Masa Bakti 2018-2023.

3. Keputusan Munas Gerakan Pramuka Tahun 2018 Nomor 07/Munas/2018 tentang Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Gerakan Pramuka.

4. Keputusan Munas Gerakan Pramuka Tahun 2018 Nomor 09/Munas/2018 tentang Anggaran Rencana Strategik Gerakan Pramuka 2019-2024.

5. Keputusan Kwarnas Gerakan Pramuka Nomor 220 Tahun 2007 tentang Petunjuk Penyelenggaraan Pokok-pokok Organisasi Gerakan Pramuka.


Tema dan Logo Ke 62 Gerakan Pramuka

Tema yang diusung pada peringatan Hari Pramuka ke 62 adalah Sumber Daya Manusia yang Profesional dan Proporsional.

Visualisasi logo 62 Tahun Gerakan Pramuka Tahun 2023 adalah sebagai berikut,

Logo HUT Pramuka 2023

Makna Logo 62 Tahun Gerakan Pramuka

Angka 6 dan angka 2 merupakan angka Ulang Tahun yang ke-62 Angka 6 hasil stilasi dari Kelopak Tunas Kelapa serta angka 2 yang menopang Logogram Tunas menjadi satu kesatuan yang kokoh

Secara keseluruhan logo 62 tahun Gerakan Pramuka diharapkan bisa membangun citra positif gerakan pramuka ke depan dengan mempersiapkan dan melibatkan sumber daya manusia yang profesional dan proporsional.

Surat Keputusan Kwartir Nasional tentang Logo 62 Tahun Gerakan Pramuka dapat dibaca dan di unduh di sini,

Selengkapnya untuk mendapatkan file Logo 62 Tahun Gerakan Pramuka KLIK :

👉=======UNDUH DISINI=======👈

Jangan sampai ketinggalan info-info terbaru dari kami, & jangan lupa untuk berbagi info dengan cara membagikan / share artikel ini. Terimakasih  

Posting Komentar untuk "Tema dan Logo Hari Pramuka ke 62 Tahun 2023"