Naskah Doa Peringatan Hari Ibu Ke-94 Tahun 2022
Naskah Doa Peringatan Hari Ibu Ke-94 Tahun 2022
Berikut ini adalah naskah doa Peringatan Hari Ibu PHI Ke-94 Tahun 2022. Naskah doa PHI ke-94 ini tercantum dalam Pedoman Penyelenggaraan Upacara Peringatan Hari Ibu ke-94 Tahun 2022.
Peringatan Hari Ibu tahun 2022 merupakan penghargaan bagi semua perempuan di Indonesia, atas peran dan kontribusinya bagi keluarga, masyarakat dan negara.
Tema besar yang diusung pada Peringatan Hari Ibu ke-94 Tahun 2022 adalah Perempuan Berdaya Indonesia Maju.
PHI ke-94 tahun ini adalah waktu yang tepat untuk menggalang aksi bersama mendorong kemandirian perempuan Indonesia, tidak hanya kemandirian ekonomi, namun kemandirian di bidang yang lain seperti pendidikan, kesehatan, sosial, politik dan hukum.
Melalui momentum Peringatan Hari Ibu ke-94 ini pula diharapkan seluruh pemangku kepentingan turut mendukung pelaksanaan 5 (lima) arahan Presiden RI kepada KemenPPPA, yaitu: (1) Peningkatan pemberdayaan perempuan dalam kewirausahaan berperspektif gender; (2) Peningkatan peran Ibu/keluarga dalam pendidikan dan pengasuhan anak; (3) Penurunan kekerasan terhadap perempuan dan anak; (4) Penurunan pekerja anak; dan (5) Pencegahan perkawinan anak.
Naskah Doa Peringatan Hari Ibu ke-94 Tahun 2022
DOA PERINGATAN HARI IBU KE-94 TAHUN 2022
22 Desember 2022
Bismillahirrahmannirrahim
Alhamdulillahirobbal’ Aalamiin
Allahumma Sholli’ala Muhammad wa’alaa Aalihii washahbihi Ajma’iin
Ya Allah Ya Tuhan Kami
Rasa syukur kami kepada-Mu Ya Allah, tak putus asa kami mengadu dan meminta, rahmat ampun-Mu senantiasa kami harap dan kami damba, dengan ridho-Mu semoga negara dan bangsa Indonesia tetap jaya.
Ya Allah Ya Rahman Yang Maha Pengasih
Pada hari kami dapat berkumpul di sini dalam keadaan sehat wal’afiat dalam rangka mengikuti acara Peringatan Hari Ibu yang ke-94 Tahun 2022. Kiranya acara ini menjadi acara yang Engkau ridhoi sehingga dapat memberi manfaat bagi masyarakat demi terwujudnya negara Indonesia yang hebat, kuat dan damai.
Ya Allah Yaa Qowi Yang Maha Kuat
Kami menyadari masih banyak persoalan yang dihadapi oleh bangsa kami terkait perempuan dan anak. Pandemi Covid-19 telah memperparah kerentanan ekonomi perempuan dan ketidaksetaraan gender serta di tengah himpitan ekonomi, beban ganda dan masih adanya ancaman kekerasan terhadap perempuan.
Oleh karenanya Ya Allah, berikanlah kami kekuatan untuk dapat meningkatkan peranan dan kedudukan kaum perempuan Indonesia dalam segala aspek kehidupan berbangsa dan bernegara demi terwujudnya kesejahteraan perempuan dan anak di negeri kami tercinta ini.
Ya Allah Yaa Jaami’ Yang Maha Menyatukan
Satukanlah hati kami, padukanlah langkah kami, ikatlah kami dalam kasih sayang – Mu. Berikanlah kemampuan kepada Perempuan dan Ibu di Indonesia untuk dapat berperan dalam menciptakan dan menggerakkan perdamaian dalam keluarga dan masyarakat yang pada akhirnya dapat meneguhkan nilai kebangsaan dan mewujudkan perdamaian dunia.
Ya Allah Ya Ghofuur Yang Maha Pengampun
Ampunilah segala dosa dan kesalahan kami, dosa dan kesalahan orang tua kami, dosa dan kesalahan orang-orang yang kami sayangi dan kami cintai, baik mereka yang masih hidup apalagi yang sudah wafat.
Hanya kepada Engkaulah kami berharap dan hanya kepada Engkaulah kami mengadu, Engkau Maha Mendegar dan Mengabulkan. Kabulkanlah doa kami ini.
Rabbana Atina Fiddunya Hasanah Wa fil aakhiraati khasanah wa qinaa adzaabannaar…. Walhamdulillah……
Baca : Sambutan Menpppa pada Upacara Peringatan Hari Ibu PHI ke-94
Naskah Doa Peringatan Hari Ibu Ke-94 Tahun 2022 selengkapnya dapat di unduh pada tautan berikut ini.
Selengkapnya untuk mendapatkan file Naskah Doa Peringatan Hari Ibu Ke-94 Tahun 2022 KLIK :
👉=======UNDUH DISINI=======👈
Jangan sampai ketinggalan info-info terbaru dari kami, & jangan lupa untuk berbagi info dengan cara membagikan / share artikel ini. Terimakasih
Posting Komentar untuk "Naskah Doa Peringatan Hari Ibu Ke-94 Tahun 2022"